Semarak Hari Guru Nasional 2022, Serentak Berinovasi Wujudkan Merdeka Belajar


Jumat 25 November 2022, SMAN 1 Mirit menggelar upacara peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2022 dan HUT PGRI ke-77. 

Bertindak sebagai pembina upacara Hisam Bachtari, S.Pd., dan beberapa guru SMAN 1 Mirit sebagai petugas dalam upacara tersebut.

Tema Hari Guru Nasional kali ini adalah "Serentak Berinovasi Wujudkan Merdeka Belajar".

Dalam amanat pembina upacara, disampaikan sambutan tertulis dari Ketua Umum Pengurus Besar PGRI, Prof. Dr. Unifah Rosyidi, M.Pd., "... dibukanya kembali sekolah setelah pandemi covid-19 diharapkan ketertinggalan capaian pembelajaran dapat diperbaiki sehingga semangat belajar peserta didik kembali meningkat". 

Peran guru tidak akan tergantikan oleh apapun dalam proses pendidikan, termasuk teknologi. Sebagai pembangun insan cendekia, guru senantiasa memberikan motivasi untuk peserta didik dalam meraih cita-citanya. 

Semua profesi di dunia ini tidak lepas dari kiprah seorang guru dan kemajuan sebuah bangsa salah satunya ditentukan oleh peran strategis sang guru.

Di akhir sambutan tertulisnya, ketua umum PGRI mengajak bersama-sama untuk pulihkan pendidikan, menjadi Indonesia yang kuat, Indonesia yang maju. 

Harapannya, pengabdian para guru dan tenaga kependidikan dapat menjadi suluh penerang bagi bangsa, negara, dan kemanusiaan, serta sebagai ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Hisam Bachtari, S.Pd. selaku ketua PGRI SMAN 1 Mirit menyampaikan, "Selamat Hari Guru Nasional dan semangat mendidik serta mengantarkan calon generasi penerus bangsa di masa yang akan datang".


YN

Copyright © 2020 - 2024 SMA NEGERI 1 MIRIT