POPDA 1.0 TINGKAT KABUPATEN YANG DRAMATIS


Kabupaten Kebumen tanggal 16 Oktober sampai 1 November 2023 mengadakan kegiatan Pekan Olahraga Pelajar Daerah 1.0 Tingkat Kabupaten, baik jenjang SD, SMP ataupun SMA sederajat.

SMA Negeri 1 Mirit mengikuti beberpa cabang yang dipertandingkan diantaranya:

1. Futsal

2. Sepak Bola

3. Bola Basket

4. Bola voli

5. Silat

6. Atletik

Dari beberapa cabang yang diikuti, SMA Negeri 1 Mirit bisa melaju ke final. Walaupun hasilnya belum sesuai yang diharapkan. Hanya satu cabang yang dapat meraih juara 3 dicabang Atletik nomor lari 400m putra, Atlet tersebut bernama Aanugrah Lintang Islamay kelas XII MIPA 1.

Kata Iwansyah, S.Pd. selaku Guru Olahraga dan Ketua MGMP Olahraga Se Kabupaten Kebumen, untuk POPDA 1.0 tahun ini kita belum bisa meraih prestasi yang diharapkan. Dan beliau mengatakan untuk POPDA tahun berikutnya akan lebih mempersiapkan murid-muridnya untuk bisa lebih maksimal dalam berlatih sampai bertanding.

Iwansyah, S.Pd. juga mengatakan dengan ikut sertanya murid-muridnya dapat menanamkan karakter yang baik, seperti sportifitas, etika, kedisiplinan, tanggungjawab dan rasa jiwa memiliki SMA Negeri 1 Mirit ksrena memperjuangkan nama besar sekolah.

Copyright © 2020 - 2024 SMA NEGERI 1 MIRIT